~/blog
~/blog$ render faiz.blog.multimedia-edukatif-ala-belitung-timur

Multimedia Edukatif Ala Belitung Timur

Thursday, 12 January 2012 15:59:48 WIB | tags: thought | 788 hits | 0 comment(s)

EduNet Menuju Akselerasi, Akumulasi, Edukasi, dan Komunikasi - Guru mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) SMAN 5 Bandung Sonny Gurniwa (kedua kiri) saat diwawancarai di Laboratorium Komputer SMA Negeri 5 Bandung, Selasa (17/1).

 

Fasilitas edukasi di dunia maya tersebut menjadi salah satu topik hangat di lingkungan SMA Negeri 5 Bandung saat ini. Bagaimana tidak, fasilitas tersebut memudahkan baik guru maupun siswa dalam hal akumulasi nilai dan komunikasi antara siswa dengan guru jauh lebih baik dari sebelumnya. Salah satu guru mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di sekolah ini, Sonny Gurniwa, mengatakan bahwa dirinya yakin fasilitas ini akan efektif dalam pengontrolan nilai mata pelajaran. Timnya yang terdiri dari guru mata pelajaran TIK dan beberapa alumni unggulan SMA Negeri 5 Bandung seperti Aria Dhanang, Fauzan Alfi, dan Sonny Lazuardi ini menamakan fasilitas tersebut dengan sebutan "EduNet" yang berarti Education Network atau Jaringan Pendidikan. Fasilitas baru ini dapat diakses oleh semua siswa dan guru. Sosialisasi EduNet ini pertama kali dilakukan pada Senin (16/1) kepada para guru mata pelajaran lainnya.

"Sebenarnya, ide E-Learning ini telah ada sejak dua tahun yang lalu. Ide pembuatan EduNet ini berasal dari kami para guru TIK dan dibantu oleh beberapa alumni. MGMP TIK sekolah menjadi pemrakarsa bagi pemrosesan EduNet ini. Tujuan utama kami membuat EduNet ini adalah membuat pembelajaran tidak hanya dapat dilakukan di sekolah, tapi dapat dilakukan pula di rumah atau di mana saja, asalkan terdapat sambungan Internet. Untuk siswa, mereka dapat mengirimkan tugas melalui akun mereka kepada guru yang bersangkutan tanpa harus menyimpan kertas-kertas di atas meja. Keuntungannya bagi guru, mereka dapat mempersingkat waktu akumulasi nilai siswa dan tentunya menghemat energi." ujarnya saat diwawancarai di Laboratorium Komputer SMA Negeri 5 Bandung, Selasa (17/1).

Tampilan dari EduNet ini menarik, tidak lupa dengan warna hijau yang menjadi salah satu ciri khas SMA Negeri 5 Bandung. Di laman utama terdapat penjelasan tentang EduNet dan tautan untuk mengaktifkan akun pengguna, baik guru maupun siswa. Akun-akun ini sederhana dibuat dengan memasukkan nomor induk siswa (NIS) atau kode guru mata pelajaran. Di EduNet ini, terdapat dua macam tampilan dan konten. Untuk akun siswa, akan ditampilkan tautan untuk semua mata pelajaran, di mana di dalamnya terdapat tautan tugas, nilai, dan berkas unduhan. Untuk akun guru, tersedia tautan untuk akumulasi nilai per kelas. Guru juga dapat mengirimkan surat tugas kepada satu kelas atau lebih dengan menggunakan tautan 'Tugas'.

"Sosialisasi kepada guru sudah dilakukan, tapi baru beberapa guru yang mulai menggunakannya. Efektif atau tidaknya penggunaannya di waktu yang akan datang bergantung kepada pemakainya. Mengubah kebiasaan guru dan murid, itulah yang menjadi kendalanya. Meskipun sulit membiasakan menggunakan gadget, tapi saya yakin satu tahun ke depan dapat dioptimalkan."

Menurut Sonny, kendala yang dialami dapat diatasi dalam waktu enam bulan, namun prediksi yang belum tentu terjadi membuatnya membuat jadwal minimalisasi kekurangan menjadi satu tahun. "Empat bulan pertama adalah pelatihan guru dalam menggunakan EduNet dan entry learning content. Bulan keenam merupakan puncak ujicoba. Bulan kesepuluh adalah waktu untuk evaluasi dan perbaikan kekurangan. Barulah bulan keduabelas saatnya take off atau launching." Timnya menginovasikan para guru yang nantinya dapat menggunakan perangkat smartphone Android atau perangkat lainnya agar memudahkan pemasukan data ke EduNet. "Kita ingin para guru bisa membuat jari-jarinya menari di atas layar sentuh agar tidak perlu lagi menulis di atas kertas untuk mengisi daftar presensi, oleh karena itu kita buat EduNet dengan seefektif mungkin. Belum dapat direalisasikan dalam waktu dekat, karena sampai saat ini masih dalam proses dan baru teknisnya yang berjalan." tegasnya, "meskipun begitu, bergantung kepada gurunya, yang saya lihat ada seorang guru yang paling bersemangat dalam menggunakan EduNet ini. Harapan saya semua ini dapat dengan cepat dilaksanan dan cepat diinformasikan. Kita tidak akan mengetahui kelebihan dan kekurangannya secara pasti sebelum kita mencoba, bukan?"

 

Selasa, 17 Januari 2012

Kelompok 5 Bahasa Indonesia kelas X-D

Galih Chersy Pujasatria (11)
MZ Faiz Rachiemy (13)
M. Fazrur Rizal (14)
M. Haykal Ardhanikusumah (15)
Riqi Akbar Rifaldi (26)

Comments

Be the first to comment!

Give Comments









* required fields

Sending comment...

~/blog$ shortcuts: > Notes and > Faiz?